Pesisir Barat : Memasuki tahap Rekap Perhitungan suara pada Pemilu 2019 ini Masyarakat dan Pers Pemantau Pemilu (Mappilu PWI) terus melakukan Monitoring terhadap Proses Pemilu 2019 di pesisir barat bertempat Sekretariat Mappilu-PWI setempat pada Jumat,(19/04/2019).
Kami juga meminta Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pesisir Barat memantau ke berbagai daerah di wilayah pesisir barat terkait pengawasan terhadap tahapan Pemilu 2019 sampai dengan selesai.
Ditemui di sekretariat Mappilu- PWI Pesibar, ketua Mappilu Pesisir Barat Ruskan bahwa Mappilu PWI Pesisir Barat terus memonitoring, melaporkan dan menindak dari hasil temuan pelanggaran pada tiap-tiap Proses pemilu 2019 sampai dengan selesai.
Lanjut dikatakan bahwa Seluruh anggota Pengurus Yang terbentuk dan seluruh anggota PWI siap Bersinergi bersama Penyelenggara pemilu khususnya Bawaslu Pesibar untuk bersama mengawal pemilu 2019 ini”.ungkapnya
“Mappilu – PWI Pesisir barat juga mendorong lembaga pengawas pemilu ini cepat dalam Pencegahan dan respon terhadap dugaan pelanggaran pemilu bisa langsung menyikapi dan ditindaklanjuti”.
“Meskipun masih ada ditemukan ditemukan pelanggaran-Pelanggaran yang termasuk dalam jenis kecurangan atau pelanggaran adminstrasi Pemilu disini maka peran Bawaslu sangat penting, karena harus sampai ke tingkat yang paling bawah. Harapannya pencegahan kecurangan bisa diminimalisir sampai ke pelosok-pelosok,” tegasnya.
Di konfirmasi terkait dugaan adanya pelangaran pemilu Dalam Perhitungan suara Abd.Kodrat S SH.,MH Selaku Komisioner Bawaslu Pesibar- Kordiv Hukum Mengatakan Saat Ini masih melakukan pengawasan terhadap perhitungan Suara /rekap.
Di benarkan bahwa baru ini Bawaslu Pesibar mendapatkan informasi terkait Perhitungan C1 yang diduga salah hitung di salah satu TPS di kecamatan Ngaras, maka untuk itu Bawaslu langsung menurunkan informasi itu ke Panwaslu Kecamatan Ngaras untuk melakukan pengecekan”.ucapnya
Reporter : WO
Editor : Red