Connect with us

Pringsewu

Pemkab Pringsewu Gelar Pasar Murah Sembako

Redaksi LT

Published

on

Pringsewu – Pj Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan beserta Agnesia Bulan Rurianti Marindo jadi penjual sembako dadakan dalam Gerakan Pasar Murah yang digelar di Desa Pagelaran, Kecamatan Pagelaran pada Kamis 28 Maret 2024.

Nampak kedekatan Marindo dan Agnesia bersama warga setempat sangat terasa. Dari yang sekedar antri ingin membeli beras sampai yang kagum dengan kedua pasangan yang notabene masih baru memimpin kabupaten seribu bambu itu.

Marindo dan Agnesia nampak ramah dan dengan lembut melayani warga yang ingin membeli kebutuhan sembako.

Diketahui, Pemerintah Kabupaten Pringsewu melalui Dinas Ketahanan Pangan setempat melaksanakan Gerakan Pangan Murah (GPM) di Komplek Pasar Pagelaran, Kabupaten Pringsewu, Kamis (28/3/2024).

Kegiatan Gerakan Pangan Murah ini mendapat sambutan dan antusiasme masyarakat yang menyerbu stan yang menjual berbagai bahan pangan pokok seperti beras, terigu, minyak goreng, gula pasir, telur, cabai dan bawang serta aneka kebutuhan lainnya dengan harga lebih murah dari harga pasaran.

Pj.Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan saat meninjau kegiatan tersebut mengharapkan Gerakan Pangan Murah ini bermanfaat dalam rangka menstabilisasi pasokan maupun harga pangan menjelang Idulfitri, khususnya di Kabupaten Pringsewu.

“Hal ini, selain mendukung pengendalian inflasi, juga membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan bahan pangan pokok dengan harga terjangkau,” katanya.

Turut menghadiri kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu Heri Iswahyudi, Ketua TP-PKK dan DWP Pringsewu, Agnesia Marindo dan Sri Prihatin Heri, serta jajaran pemerintah daerah setempat. Pada kesempatan itu, Pj. Bupati Pringsewu juga menyerahkan bantuan kepada warga yang memerlukan. (*Tim)

Pringsewu

Dengan Teknologi BBM, Pringsewu Jadi Lumbung Pangan Organik

Redaksi LT

Published

on

Pringsewu – Kabupaten Pringsewu berhasil mengembangkan Teknologi Budidaya Berbasis Mikroba (BBM) Pengganti Pupuk Kimia yang mampu meningkatkan produktivitas petani dan menghasilkan padi organik dengan umur tanam lebih cepat.

Pj Bupati Pringsewu Dr.Marindo Kurniawan, ST,MM bersama jajaran Pemerintah Kabupaten Pringsewu dihadiri juga Jajaran Dinas Pertanian Pemerintah Provinsi Lampung, Dirut Wahana Raharja BUMD Provinsi Lampung, serta Ari Sarjono,SR Dirut Lampung Jasa utana (LJU) BUMD Provinsi Lampung melihat langsung pengembangan yang dilakukan melalui BUMD Kabupaten Pringsewu yakni PT. Pringsewu Jaya Sejahtera, Kamis 28 Maret 2024.

Marindo memaparkan, teknologi tersebut mampu menetralisir residu kimia tanah, menyediakan unsur hara yang dibutuhkan tanaman secara dinamis, Menghambat/membasmi hama dan penyakit tanaman, menghasilkan zat tumbuh tanaman, memperbaiki tekstur, biologi, fisik, dan kimia tanah.

Kemudian, Komponen inti dari Teknologi BBM yaitu Konsorsium Mikroba Ghaly Tech (KMGT) yang terdiri atas Konsorsium Mikroba Padat (KMP) dan Konsorsium Mikroba Cair (KMC).

“KMGT dapat diproduksi di setiap kabupaten wilayah Indonesia karena bahan bakunya lokal, murah & berlimpah,” ujar Marindo.

Kelebihan Pupuk Teknologi BBM yaitu mampu memperbaiki dan memulihkan lahan pertanian yang kritis dan tandus, mampu menggantikan Pupuk Kimia yang harganya mahal dan langka, menerapkan pertanian sirkular berkelanjutan dan ramah lingkungan, meningkatkan mutu dan produktifitas tanaman pangan bebas residu
kimia.

“Serta bahan baku komponen berlimpah, murah dan tidak perlu import, penerapannya sangat mudah dan Sederhana dan dapat di produksi di mana saja di seluruh Indonesia,” beber doktor ilmu ekonomi tersebut.

Hasil Penerapan Teknologi BBM yaitu Padi yang dihasilkan adalah padi organik, usia panen untuk Varietas Benih Padi Sintanur (yang ditanam Oleh petani pak Miyono) ini lebih cepat yaitu: 88 HST (88 Hari Setelah Tanam), sementara untuk Benih Varietas Sintanur normalnya usia panen adalah: 110HST – 120 HST, Dengan pola tanam Jajar Wayang dimana jarak nya yang rapat, yaitu 10cm x 28cm, kondisi tanaman padi sbb: – Nutrisi untuk bulir padi sama sekali tidak berkurang bahkan malay padi lebih panjang dibandingkan dengan pupuk kompos konvensional – Batang padi lebih tinggi dan lbh kokoh, – Bahkan sampai saat nya mau dipanen masih tumbuh terus anakan susulan yang juga muncul malay dan berisi bulir padi.

“Dengan demikian, dapat dipastikan penerapan Teknologi BBM pada tanaman padi meningkatkan produktifitas padi yang tentunya pendapatan petani pun akan meningkat,” tegas Marindo.

Selanjutnya, tujuan pemerintah Kabupaten Pringsewu melalui BUMD dengan berhasil menerapkan teknologi ini adalah memperbaiki dan memulihkan lahan sawah yang sudah tandus dan kritis di wilayah Kabupaten Pringsewu akibat penggunaan pupuk kimia yang merusak. Lalu, membantu pemerintah dalam rangka pengendalian inflasi dengan
penyediaan komoditi pertanian yang di butuhkan, sehingga berdampak juga dalam meningkatkan kesejahteraan petani di wilayah Kabupaten Pringsewu.

“Menjadikan Pringsewu sebagai Lumbung Pangan Organik baik lokal,Nasional, maupun Internasional. Sekaligus sebagai identitas untuk kebanggaan Kabupaten Pringsewu, karena memiliki Produk berkualitas hasil produksi putra daerah,” tandasnya. (tim)

Continue Reading

Pringsewu

PJ. Bupati Pringsewu Serahkan Bantuan Warga Korban Sumur Beracun

Redaksi LT

Published

on

Pringsewu : PJ. Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan serahkan bantuan uang dan sebako kepada warga korban sumur beracun Desa Margosari Jati Agung Kecamatan Ambarawa Pringsewu.

Dalam sambutanya PJ. Bupati Pringsewu meminta kepada warga yang terkena musibah sumur beracun untuk tabah dan kuat.

Ia berjanji sesegera mungkin akan menggelar rapat dengan dinas terkait dengan harapan kejadian serupa tidak kembali terjadi.

Ia berharap bantuan yang di berikan pemerintah Kabupaten Pringsewu dapat sedikit meringankan beban keluarga korban Sumur Beracun.

Terpisah salah satu warga penerima bantuan mengaku senang dengan perhatian PJ. Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan ynag di nilai tanggap dan mau tau penderitaan warganya.

“Saya cuma bisa bilang terikasih sama pak Marindo sudah kasih bantuan perhatian ke kami yang terkena musibah.”. Ucapnya. TIM

Continue Reading

Pringsewu

PJ. Bupati Pringsewu Serahkan Bantuan Motor Khusus Disabelitas

Redaksi LT

Published

on

Pringsewu : PJ. Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan secara langsung memberikan bantuan 1 unit motor khusus penyandang disabelitas yang di gelar di halaman Masjid Nurul Huda Pekon Kresno Mulyo Barat Kabupaten Pringsewu.

Terkait bantuan tersebut, Marindo berharap pemberian bantuan unit sepeda motor bisa bermanfaat dan dapat di gunakan untuk beraktifitas.

“Pak Sariumun motornya di pake yang bener ya di rawat jangan di sia siakan.” Tegas Marindo Jum’at 22 Maret 2024.

Sarimun penerima bantuan sepeda motor khusus disabelitas mengaku senang. Dihadapan PJ. Bupati Pringsewu pria berusia 55 tahun ini mengaku akan merawat dan menggunakan sepeda motor untuk beraktivitas sehari-hari. (TIM)

Continue Reading

Trending